Cara Cing Ikah Tingkatkan Budaya Minat Baca Pelajar Sejak Dini

DEPOK FAKTUAL, BALAI KOTA – Perkembangan era digital yang semakin masif khususnya dalam penggunaan gadget, menghadirkan perubahan kultur pada berbagai sektor kehidupan. Salah satu dampak yang paling terasa adalah penurunan minat baca di kalangan masyarakat, terutama generasi muda.

Banyak anak muda yang lebih memilih untuk menghabiskan waktu di depan layar gadget daripada membaca buku. Kemudahan mengakses informasi secara instan melalui gadget seringkali membuat buku fisik terpinggirkan.

Hal ini menjadi perhatian serius dari Istri Wali Kota Depok, Siti Barkah Hasanah, yang menunjukkan kepeduliannya terhadap masa depan generasi muda dengan mendorong anak-anak agar lebih gemar membaca dan tidak terlalu bergantung pada gadget.

Wanita yang akrab disapa Cing Ikah ini ikut menghadiri kegiatan Festival Literasi Kota Depok yang diselenggarakan pada Sabtu, 8/11/2025 oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) yang berkolaborasi dengan berbagai pihak, Cing Ikah turut memberikan edukasi langsung kepada anak-anak tentang pentingnya kebiasaan membaca sejak dini.

“Hari ini saya datang ingin berbagi edukasi tentang tujuh kebiasaan baik, dan salah satunya adalah gemar membaca,” kata Cing Ikah.

Ia menambahkan, penggunaan gadget yang berlebihan sudah sangat memengaruhi perilaku anak-anak di Kota Depok. Karena itu, ia berharap Festival Literasi ini bisa menjadi momentum untuk mengembalikan minat baca di kalangan pelajar.

“Anak-anak sekarang banyak yang teralihkan oleh gadget. Saya berharap kegiatan seperti ini bisa membawa mereka kembali mencintai buku — warisan budaya belajar yang diajarkan leluhur kita,” ujarnya.

Sebagai bentuk nyata dukungan terhadap gerakan literasi, Cing Ikah bersama Kadis Diskarpus Kota Depok, Utang Wardaya, menggagas program Motor Baca Gerakan Literasi Sekolah (Mocagelis). Program ini hadir sebagai inovasi agar masyakat dari berbagai kalangan bisa mendapatkan akses yang merata.

“Kami punya motor baca yang bisa masuk ke gang-gang kecil dan menjangkau anak-anak di lingkungan RW. Warga atau pengurus RT/RW bisa bersurat ke Diskarpus untuk menghadirkan motor baca ini di wilayahnya,” jelasnya.

Cing Ikah juga menambahkan, Motor Baca kini sudah mulai beroperasi dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat secara gratis. Ia berharap program ini mampu menumbuhkan budaya membaca di setiap sudut kota.

“Harapan saya, literasi anak-anak muda Depok bisa meningkat dalam lima tahun ke depan. Kami ingin di setiap kelurahan ada pojok baca, taman bacaan masyarakat (TBM), dan ruang literasi yang mudah diakses,” ujarnya.

Cing Ikah menegaskan, keberhasilan gerakan literasi di Depok tidak bisa dicapai oleh pemerintah saja, melainkan perlu kolaborasi dari berbagai pihak — mulai dari sekolah, PKK, hingga masyarakat di tingkat RW.

“Kita tidak bisa bekerja sendiri. Harus ada sinergi antara pemerintah, sekolah, dan warga. Dengan begitu, anak-anak akan punya banyak tempat untuk membaca dan belajar hal-hal positif,” tutupnya.

depokfaktual.com

Recent Posts

Pelebaran Jalan Enggram dan Pemuda Hampir Rampung, BPN Depok: 94 Persen Lahan Sudah Bebas

DEPOK FAKTUAL, GDC -- Pelaksanaan pelebaran Jalan Raya Sawangan dari arah Depok Satu - Bojongsari…

2 hari ago

Aktivis Lingkungan Dorong DPRD Depok Buka Audiensi, Soroti Menyusutnya Ruang Hijau, Sedimentasi Danau dan Potensi Banjir

DEPOK FAKTUAL, MARGONDA -- Sejumlah komunitas dan penggiat lingkungan Kota Depok menyuarakan keprihatinan mendalam terhadap…

2 hari ago

BK Award 2025, DPRD Depok Apresiasi 10 Anggota Dewan

DEPOK FAKTUAL, GDC -- Rapat Paripurna dengan agenda Penutupan Masa Sidang Ketiga Tahun Sidang 2025 pada…

2 hari ago

BPN Kota Depok Perkuat Sinergi dan Transparansi, Serapan Anggaran 2025 Tembus 98,80 Persen

DEPOK FAKTUAL, GDC — Kantor Pertanahan (BPN) Kota Depok menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas…

2 hari ago

Ketua DPRD Depok Bakal Sanksi Wartawan yang Bikin Raker Pokja Media Center Ilegal

DEPOK FAKTUAL, GDC – Ketua DPRD Kota Depok, Ade Supriyatna, memberikan klarifikasi tegas terkait status…

3 hari ago

Aksi LSM Gedor di Balai Kota Depok, Kritik Bangunan Bermasalah dan Dugaan Praktik Suap

DEPOK FAKTUAL , BALAIKOTA — Gerakan Depok Bersatu (Gedor) menggelar unjuk rasa di depan Kantor…

3 hari ago